Spiga

Raja Presentasi Mengarahkan Sumber Daya Manusia Lebih Bermutu

Mengkaji Islam sekarang ini sudah merambah kepada seluruh tingkatan masyarakat. Audiensnya tidak hanya kalangan santri, jamaah masjid, mahasiswa, dan ibu-ibu shalawatan saja. Tetapi sudah menjadi konsumsi bagi para eksekutif yang biasa bergelut dengan berbagai macam ilmu, teknologi dan perkembangan terbaru. Sehingga tuntutan dalam mengkaji Islam tidak hanya secara tradisional. Perlu ada variasi dan perlakuan sesuai dengan kebiasaan masing-masing kalangan tersebut.

Menjawab kebutuhan ini, presentasi menjadi satu jawaban bagi terselenggaranya pengkajian Islam yang lebih maju dan ramah teknologi. Namun demikian seorang da’I yang berkecimpung di kalangan eksekutif ini perlu dibekali dengan berbagai macam ilmu yang seimbang dengan pengetahuan para eksekutif tersebut. Kemampuan presentasi dan pengetahuan dasar manajemen yang bisa dikembangkan sesuai kebutuhan, sehingga seorang da’I juga bisa memenuhi kriteria sebagai Raja Presentasi.

Pembekalan Manajemen, Skill dan Pemasaran merupakan satu produk unggulan di Raja Presentasi. Raja Presentasi mementingkan Human Resource Management yang juga harus dimiliki seorang da’i. Presentasi di Raja Presentasi ini memang tepat untuk digunakan bagi siapa saja yang tertarik dalam pengembangan diri dan manajemen sumber daya manusia. Raja Presentasi menjadi optimal karena dirancang oleh orang yang berpengalaman sesuai dengan latar belakang pendidikan dan pekerjaannya. Tinggal bagaimana seorang da’I bisa memanfaatkan Raja Presentasi untuk kebutuhan ummat agar menjadi lebih baik.

0 comments: